Jakarta, CNN Indonesia --
Sejumlah ruas jalan Pademangan, Jakarta Utara tergenang banjir pagi ini, Senin (12/1). Layanan bus Transjakarta terganggu hingga mengalami pemangkasan rute, salah satunya Koridor 5 menjadi Kampung Melayu - Jembatan Merah.
"Koridor 5 Kampung Melayu - Ancol mengalami perpendekan rute menjadi Kampung Melayu - Jembatan Merah dikarenakan adanya genangan air di sekitar Pademangan," demikian dikutip dari akun X resmi PT Transjakarta, dikutip dari detikcom.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berdasarkan foto yang diunggah, terlihat jalan raya terendam banjir. Pengendara motor dan mobil masih ada yang nekat melintas di sekitar lokasi.
Selain itu layanan Mikrotrans JAK 24 rute Senen - Pulo Gadung via Kelapa Gading juga sementara tidak dapat melayani pelanggan. Hal itu karena ada genangan air pada jalur yang dilalui.
Kemudian Rute JAK 79 Cengkareng - Tubagus Angke juga mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya genangan air di sekitar Jalan Peternakan Raya.
Transjakarta menginformasikan sementara arah Tubagus Angke tidak melayani Bus Stop Peternakan 3 hingga Peternakan Raya.
Baca selengkapnya di sini.
(fra/fra)

2 hours ago
1
















































