MAGELANG - Komandan Kodim( Dandim) 0705/ Magelang Letkol Inf Afrizal Rakhman S.I.P., M.I.P, melalui Pasiter Kapten Kav Sriyanto mengerahkan puluhan prajurit TNI dari Kodim 0705/ Magelang dalam membantu percepatan pembangunan jembatan Gantung Garuda yang berlokasi di Dusun Kaliduren Desa Sukodadi Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang, Selasa (27/01).
pembangunan maupun pengerjaan Jembatan Gantung Garuda tersebut sudah dimulai Minggu yang lalu dengan menghubungkan dua Kecamatan yaitu Desa Sukodadi Kecamatan Bandongan dan Desa Balai Kerto Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang dikerjakan secara bergotong - royong.

Puluhan prajurit TNI bersama warga sekitar lokasi saling bahu membahu dan semangat dalam perakitan material besi untuk dudukan pondasi beton sebagai dasar penopang jembatan.
Pada kesempatan tersebut, Pasiter Kapten Kav Sriyanto menyampaikan bahwa mulai hari ini kita kerahkan personil TNI untuk membantu pembangunan jembatan gantung Garuda agar lebih cepat dan maksimal dalam pengerjaannya.
Lebih lanjut, Pasiter mengatakan untuk pengerahan Militer nanti akan membantu proses pengerjaan jembatan dengan estimasi waktu dari pagi hingga sore, sehingga kekuatan tenaga dapat membantu proses pembangunan jembatan, " ungkap Kapten Kav Sriyanto.
pembangunan Jembatan Gantung Garuda yang dikerjakan saat ini oleh TNI Kodim Magelang dan warga masyarakat memiliki manfaat yang sangat strategis. Disamping menghubungkan dua wilayah juga dapat meningkatkan akses sarana jalan yang awalnya ditempuh empat puluh hingga lima puluh menit bagi pejalan kaki saat ini, semenjak dilakukan program pembangunan jembatan nantinya warga masyarakat dapat menikmati akses antar desa lebih cepat hingga 20 menit.
" Jembatan ini nantinya sangat penting untuk masyarakat Desa Sukodadi maupun Desa Balaikerto akan lebih cepat jarak tempuh warga ke pasar, pondok pesantren maupun anak - anak sekolah menjadi lebih menghemat waktu tempuh, " tambah Pasiter.
Ditempat, yang sama Muh Mahruf(47) salah satu warga Kaliduren mengaku terima kasih dapat ikut serta membantu pengerjaan jembatan gantung Garuda saat ini, disamping membantu perekonomian keluarga sehari hari juga sangat bersyukur adanya program dari pemerintah pusat yang sangat kami butuhkan, " ungkap bapak satu anak tersebut.
Saya juga bersyukur adanya pengerjaan jembatan gantung Garuda dari pemerintah pusat melalui TNI Kodim Magelang dapat berguna bagi para petani maupun warga desa lainnya yang melakukan aktivitas hilir mudik dari desa ke desa lainnya.
Terima Kasih kepada pemerintah pusat dan pihak TNI AD dalam hal ini Kodim 0705/ Magelang yang sudah hadir untuk memberikan solusi salah satunya pembuatan Jembatan Gantung Garuda untuk warga masyarakat.

"Harapan kami dan warga masyarakat Sukodadi serta warga Balaikerto program pembangunan jembatan gantung Garuda segera terwujud dan cepat dilalui dengan aman dan nyaman, " tutup Muh Mahruf.
Redaktur : Pendim Magelang

15 hours ago
1







































