Listrik Padam Siang-Malam, Dilaporkan Malah Blokir WA Kepala PLN ULP Bungku Parah dan Bersikap Arogan

4 days ago 12

MOROWALI, Sulawesi Tengah - Warga Desa Lanona Trans, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, dibuat meradang akibat pemadaman listrik yang tak kunjung usai sejak Jumat malam (03/01/2026) hingga Sabtu (04/01/2026). Ironisnya, saat warga berupaya mencari kejelasan, Kepala PLN ULP Bungku, Ika Safitri Ismail, justru diduga menghindar dan memblokir nomor kontak mereka.
 
Pemadaman listrik yang berlangsung hingga Sabtu siang (04/01/2026) ini telah melumpuhkan aktivitas warga. Tanpa penerangan dan akses listrik, warga kesulitan untuk beraktivitas, terutama di malam hari. Kondisi ini diperparah dengan sikap Kepala PLN Bungku yang terkesan lepas tangan dan enggan memberikan penjelasan.
 
"Kami sangat kecewa dengan sikap Kepala PLN. Seharusnya sebagai pelayan masyarakat, beliau memberikan penjelasan yang jelas terkait pemadaman ini. Bukan malah menghindar dan memblokir nomor kami, " ujar salah seorang warga Desa Lanona Trans dengan nada geram, Sabtu (04/01/2026).
 
Tindakan Kepala PLN Bungku ini dinilai sangat tidak profesional dan tidak mencerminkan pelayanan yang baik. Sebagai perusahaan BUMN yang mengemban amanah untuk melayani masyarakat, PLN seharusnya lebih responsif dan bertanggung jawab terhadap keluhan pelanggan.
 
"Kami menduga ada yang tidak beres dengan kinerja PLN di Bungku. Pemadaman sering terjadi dan penanganannya lambat. Sekarang, Kepala PLN-nya malah terkesan menghindar. Ada apa ini?" tanya warga dengan nada curiga.
 
Warga Desa Lanona Trans menuntut agar PLN segera mengatasi pemadaman listrik dan memberikan penjelasan yang transparan terkait penyebabnya. Mereka juga meminta agar Kepala PLN ULP Bungku dievaluasi kinerjanya, karena dinilai tidak mampu memberikan pelayanan yang memuaskan kepada masyarakat.

"Jika PLN tidak segera berbenah, kami tidak segan untuk melakukan aksi protes yang lebih besar. Kami tidak ingin terus menjadi korban pemadaman listrik yang tidak jelas ini, " ancam warga dengan nada tinggi.
 
Kasus pemadaman listrik di Desa Lanona Trans ini menjadi sorotan publik dan memicu reaksi keras dari berbagai pihak. Banyak yang menyayangkan sikap Kepala PLN Bungku yang dinilai tidak bertanggung jawab dan tidak profesional.
 
"Ini sangat memalukan. Seharusnya PLN memberikan contoh yang baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Bukan malah bersikap arogan dan menghindar dari tanggung jawab, " ujar seorang tokoh masyarakat Morowali.
 
Pihak terkait diharapkan segera turun tangan untuk menyelesaikan masalah ini dan memastikan agar PLN memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Jangan sampai masyarakat terus menjadi korban pemadaman listrik yang tidak jelas dan sikap abai dari pihak PLN.

Kepala PLN ULP Bungku, Ika Safitri Ismail, yang berupaya dikonfrimasi via WhatsApp (WA) belum berhasil hingga berita ini disiarkan, hanya terlihat centang satu tampaknya telah diblokir.

Read Entire Article
Infrastruktur | | | |