GROBOGAN - Dalam rangka memastikan pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-126 berjalan sesuai sasaran dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, Wakil Asisten Personel Kepala Staf Angkatan Darat (Waaspers Kasad) Bidang Pembinaan Perawatan Personel (Binwatpers), Brigjen TNI Aji Mimbarno, S.A.P., melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (30/10/2025).
Kunjungan tersebut dilakukan di lokasi kegiatan TMMD Reguler ke-126 yang dipusatkan di Desa Karangharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, di bawah pelaksanaan Kodim 0717/Grobogan. Program ini difokuskan pada peningkatan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat desa melalui kegiatan fisik dan nonfisik yang dikerjakan secara gotong royong antara TNI dan warga.
Adapun sasaran utama TMMD kali ini meliputi pembangunan jalan cor blok sepanjang 1.408 meter, rehabilitasi tiga mushola, dua poskamling, serta pembuatan 10 unit jamban sehat. Selain itu, terdapat program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) berupa pembuatan lima titik sumur gali dan pembangunan tiga unit rumah tidak layak huni (RTLH), serta tambahan pembangunan tiga talud di beberapa titik desa.
Dalam arahannya, Brigjen TNI Aji Mimbarno menegaskan bahwa TMMD bukan sekadar kegiatan pembangunan fisik, tetapi juga merupakan wujud komitmen TNI dalam membantu pemerintah mempercepat pemerataan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
“Melalui TMMD, TNI tidak hanya membangun jalan atau fasilitas umum, tetapi juga membangun semangat gotong royong, mempererat persatuan, dan menghadirkan negara di tengah masyarakat, ” tegas Brigjen TNI Aji Mimbarno saat meninjau lokasi pembangunan jalan di Dusun Wadak, Desa Karangharjo.
Ia juga menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam setiap tahapan program agar hasil pembangunan dapat dijaga dan dimanfaatkan secara berkelanjutan.
“Pembangunan yang berkelanjutan hanya bisa tercapai jika masyarakat ikut memiliki dan menjaga hasil-hasil TMMD. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat adalah kunci keberhasilan pembangunan desa, ” tambahnya.
Sementara itu, Komandan Kodim 0717/Grobogan Letkol Kav Barid Budi Susila, S.Sos., selaku Dansatgas TMMD Reguler ke-126, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ia menjelaskan bahwa seluruh kegiatan TMMD dilaksanakan secara terpadu, melibatkan berbagai pihak, mulai dari personel TNI, aparat pemerintah daerah, hingga masyarakat setempat.
“TMMD bukan sekadar proyek fisik, tapi wadah memperkuat solidaritas antara TNI dan warga. Kami ingin hasilnya benar-benar dirasakan manfaatnya terutama dalam meningkatkan akses ekonomi dan kualitas hidup masyarakat, ” ujar Letkol Barid Budi Susila.
Sementara Kepala Desa Karangharjo, Sugiyono, menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan TMMD di desanya. Ia menyebut program tersebut membawa perubahan signifikan bagi masyarakat, terutama dalam kemudahan transportasi dan semangat gotong royong warga.
“Dulu jalan di sini rusak parah dan sulit dilalui, apalagi saat musim hujan. Sekarang sudah dicor dan bisa dilalui kendaraan dengan mudah. Warga sangat berterima kasih kepada TNI yang sudah membantu membangun desa kami, ” ungkap Sugiyono.
Kunjungan Waaspers Kasad ini menjadi momentum penting untuk memastikan seluruh kegiatan TMMD Reguler ke-126 berjalan sesuai rencana dan memberikan dampak langsung bagi masyarakat pedesaan di Grobogan.
(Tohir/Agung)

3 days ago
16

















































